Pengumpulan Data Survei Harga Kemahalan Konstruksi Triwulan III 2023 - News - BPS-Statistics Indonesia Wakatobi Regency

Saat ini Publikasi Kabupaten Wakatobi Dalam Angka 2023 Telah Tersedia dan Dapat Diunduh Di Sini | 

Untuk mendapatkan data BPS dapat menunjungi Kantor BPS Kabupaten Wakatobi Jl. Utudae Samad No. 25 Kel. Mandati III Kec. Wangi-Wangi Selatan Kab. Wakatobi

Pelayanan data dibuka di hari kerja, 08.00 - 15.30. Dapat juga hubungi via WA 0851 6299 7407 dan email via bps7407@bps.go.id

Pengumpulan Data Survei Harga Kemahalan Konstruksi Triwulan III 2023

Pengumpulan Data Survei Harga Kemahalan Konstruksi Triwulan III 2023

October 23, 2023 | BPS Activities


      Pada tanggal 23 - 27 Oktober 2023, BPS Kabupaten Wakatobi melakukan pengumpulan data Survei Harga Kemahalan Konstruksi Periode Triwulan III 2023. Adapun informasi yang dikumpulkan dalam survei ini yaitu harga-harga barang-barang yang biasa digunakan dalam pekerjaan kontruksi seperti barang-barang pabrikan (semen, besi, dll), barang-barang natural (pasir, tanah urug, dll) serta sewa alat berat dan jasa kontruksi lainnya. Survei ini dilaksanakan sebanyak 4 kali dalam setahun (triwulanan) sehingga perbandingan harga dapat dipantau setiap periode waktu tersebut.

      Survei ini nantinya akan menghasilkan indikator berupa Indeks Kemahalan Konstruksi (IKK). IKK ini dapat membandingkan tingkat kemahalan harga barang-barang konstruksi antar kabupaten/kota di seluruh Indonesia. Nantiya akan ditunjuk 1 kabupaten/kota sebagai acuan dengan nilai IKK = 100. Kabupaten/kota yang memiliki nilai IKK lebih dari 100 mengindikasikan bahwa tingkat kemahalan kontruksi kota tersebut lebih tinggi daripada kota acuan, begitu pun sebaliknya. IKK ini nantinya akan digunakan oleh pemerintah pusat sebagai salah satu indikator penentuan besaran alokasi dana desa ke masing-masing kabupaten/kota di Indonesia.
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Wakatobi (Statistics of Wakatobi Regency)Jl. Utudae Samad No.25

Kelurahan Mandati III

Kec. Wangi-Wangi Selatan

Kab. Wakatobi

Sulawesi Tenggara

Indonesia

 E-Mail: bps7407@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia